daunijo.com_ Ada pemandangan yang berbeda menurut saya di salah satu sudut pasar besar kota Madiun. Di lapak penjual kelapa beberapa penjual sedang memproses kelapa utuh menjadi kelapa parut.
Ketika saya kecil dulu di ajari ibu memarut kelapa dengan parutan tangan. Prosesnya adalah dari kelapa utuh di kupas kulit luarnya dengan menggunakan linggis yang di tancapkan pada kayu dengan posisi terbalik. Dalam bahasa jawa dikenal dengan nama slumbat.
Setelah tinggal batok kelapanya kita belah menjadi 2 bagian dan dibuang airnya. Proses selanjutnya adalah dengan mencungkil daging kelapa dari batoknya menggunakan alat yang disebut pangot. Setelah itu dibersihkan kulit ari nya dan baru diparut menggunakan parutan tangan. Hal yang berbeda disini adalah cara pengambilan daging buahnya.
Para pedagang disini mengambil daging buah kelapa dengan cara mengupas batok kelapa menggunakan parang sehingga daging buah bisa diambil dalam bentuk bulat utuh, lengkap dengan air kelapa yang masih ada di dalamnya.
Proses selanjutnya adalah membersihkan kulit ari dengan pisau khusus. Pisau ini berbentuk persegi semacam rautan. Setelah kulit arinya bersih baru di potong dan dibuang airnya. Selanjutnya diparut menggunakan mesin parutan kelapa.
Berikut videonya.
Leave a Reply