Tanaman-tanaman Ini Cocok untuk Pagar Hidup

Tanaman-tanaman selain untuk keperluan produksi dan hiasan, pada zaman dulu banyak juga difungsikan sebagai pagar. Dari pagar sebagai ornamen taman hingga pagar yang sebenarnya sebagai batas antar rumah penduduk ataupun rumah dengan jalan. Sebagian masyarakat masih mempertahankan kehadiran pagar tanaman ini dengan menggabungkannya dengan pagar tembok, beton atau pagar kawat berduri.

Berikut ini beberapa jenis tanaman yang sering digunakan sebagai tanaman pagar hidup.
1. Tehtehan /Titian
Tanaman ini berdaun hijau, semakin sering dipangkas, semakin banyak ranting dan daun yang tumbuh. Bisa dipangkas bentuk balok panjang yang rapi hingga menyerupai pagar berwarna hijau. Selain sebagai tanaman pagar, tanaman ini dapat dipangkas menjadi bentuk-bentuk yang lain seperti kerucut, piramid hingga bentuk-bentuk hewan seperti ayam atau burung.

Di beberapa taman sering ditemukan tanaman ini dipangkas dengan bentuk kursi. Tanaman ini paling sering terkena serangan tali putri hingga dapat menjadi mati jika dibiarkan saja.

teh-tehan

2. Tehtehan Jepang
Tanaman ini memiliki karakter hampir sama dengan tehtehan hijau. Tanaman iniĀ  seringkali berbunga dan juga mengeluarkan buah namun tidak untuk dimakan. Jika mendapat panas matahari yang cukup, daunnya akan berwarna kuning indah, sementara yang terlindung akan berwarna lebih hijau.

Selain sebagai tanaman pagar, tanaman ini sering juga ditanam secara tunggal sebagai ornamen taman.

teh-tehan-jepang

3. Bambu Mini
Tanaman jenis bambu-bambuan yang berukuran kecil dan tumbuh berumpun. Jika ditanam berjajar dan sering dipangkas, dapat membentuk pagar yang rapih.

bambu-mini

Selain itu warna daun bambu ini berbeda dengan bambu biasa, terdapat corak warna yang menambah keindahan tanaman ini.

4. Bunga Soka
Bunga soka dapat ditanam berbaris agar membentuk pagar yang rapi dengan pemangkasan dan menjaga ketinggian yang sama. Tanaman ini selain dapat tumbuh rimbun juga bisa membentuk rumpun. Bunganya yang indah menjadi kelebihan tersendiri jika dibuat pagar dari tanaman bunga soka.

bunga-soka

Bunga soka memiliki beberapa variasi warna, yang paling banyak adalah warna merah. Selain soka yang berdaun kecil kecil, ada juga soka yang berdaun besar dan dapat tumbuh tinggi, biasa disebut sebagai tanaman soka jawa.

5. Bougenville
Selain ditanam secara tunggal, tanaman bogenville dapa ditanaman berjajar agar membentuk pagar yang rapi.

bougenville-merah-helai-kecil

Kuncinya pada pemangkasan dan pembentukan ranting-ranting agar tumbuh rimbun dan rapat. Sekali waktu tanaman ini dapat dibiarkan berbunga hingga pagar akan kelihatan semarak.

6. Dadap
Dulu tanaman ini banyak ditanam sebagai tanaman pagar. Durinya yang banyak terdapat pada batang pohon menjadikan pagar ini tidak akan diterobos hewan ataupun manusia. Selain untuk tanaman pagar, pohon dadap banyak diperlukan untuk rambatan dan naungan pohon lada atau merica.

7. Jarak Pagar
Selain dadap, jarak pagar juga banyak difungsikan sebagai tanaman pada pagar rumah.

tanaman-jarak-pagar

Selain fungsinya sebagai pagar, tanaman ini dapat menghasilkan minyak dan memiliki beberapa khasiat obat, beberapa orang menggunakan getahnya untuk meredakan sakit gigi.

pagar-hidup-tanaman-bambu
Pagar bambu rapi dan terawat, kombinasi dengan pagar kawat berduri.

Tentunya masih banyak lagi selain tanaman-tanaman di atas, bagaimana di daerah anda?


2 Comments on Tanaman-tanaman Ini Cocok untuk Pagar Hidup

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*