Eceng Gondok untuk Pakan Tambahan Ayam Kampung hingga Ayam Kalkun

Eceng gondok untuk pakan ayam kampung

daunijo.com- Di samping dikenal sebagai tanaman ekspansif yang mengganggu di banyak permukaan perairan di tanah air, tanaman eceng gondok (Eichhornia crassipes) sebenarnya dapat diambil manfaat untuk banyak kegunaan. Tanaman ini telah banyak digunakan untuk bahan kerajinan anyaman dan juga bahan pembuatan pupuk untuk pertanian hingga biogas. Di bidang peternakan tanaman dari Amerika ini dapat digunakan untuk pakan tambahan bagi beberapa jenis ternak memamahbiak seperti kambing dan juga berbagai jenis unggas termasuk ayam kampung dan ayam kalkun.

Untuk dapat memproduksi stok eceng gondok sendiri di sekitar rumah, eceng gondok dapat dipelihara di kolam-kolam bersama ikan peliharaan. Eceng gondok dapat tumbuh sangat subur di beberapa jenis kolam ikan seperti ikan patin dan ikan gabus. Hanya saja pertumbuhan yang pesat dari tanaman ini harus dikontrol secara teratur agar tidak menutup seluruh permukaan air kolam. Terlalu banyak eceng gondok di permukaan kolam akan menghalangi sinat matahari ke air kolam dan menganggu proses pemberian pakan.

Kandungan oksigen dalam air kolam juga berkurang seiring meningkatnya populasi tanaman ini. Sisa-sisa daun dan tangkai eceng gondok yang membusuk juga akan jatuh mengotori ke dasar kolam. Tanaman ini juga menyerap air dalam jumlah banyak sehingga mempercepat proses penurunan volume air kolam.

Cara memanfaatkan eceng gondok untuk bahan pakan tambahan ayam buras peliharaan cukup mudah. -Panen beberapa batang eceng gondok dari kolam pilih yang baik dengan tampilan segar.

-Buang bagian tanaman eceng gondok yang telah busuk kotor atau berwarna kuning coklat.

-Potong dan buang bagian akarnya atau dimanfaatkan untuk bahan pupuk hijau.

-Batang dan daun eceng gondok yang masih kotor ini perlu dicuci dengan air hingga bersih biar tidak mengganggu kesehatan ayam.

-Selesai pencucian, iris tipis-tipis baik batang maupun daun dengan pisau yang tajam. Eceng gondok siap dicampurkan dengan bahan pakan lain sesuai kebiasaan anda memberi ransum pakan ayam.

Video pemanfaatan eceng gondok untuk pakan unggas/ayam dapat dilihat disini.

Sebagai catatan eceng gondok sifatnya hanya sebagai pakan tambahan saja atau bahan campuran makanan pokok ayam. Salah satu contoh yang dipakai di sini adalah 2 bagian eceng gondok dicampur dengan 2 bagian dedak bekatul dan 1 bagian pelet ayam yang diaduk dengan rata dengan tambahan sedikit air. Ramuan pakan ini kemudian dapat diberikan kepada ayam kampung atau ayam kalkun sebagai pakan harian dan akan habis dimakan termasuk eceng gondok yang ada dalam pakan.

Selain untuk ayam atau unggas, eceng gondok kadang saya manfaatkan untuk pakan selingan kelinci peliharaan seperti video berikut. Tidak setiap saat diberikan namun sebagai tambahan saja. Eceng gondok untuk kelinci tanpa fermentasi.


1 Comment on Eceng Gondok untuk Pakan Tambahan Ayam Kampung hingga Ayam Kalkun

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*