Tabulampot Sayuran Buah Kombinasi Terong – Tomat

Tanaman berbuah tomat sekaligus berbuah terung ini merupakan hasil sampung pucuk pada tanaman terung yang beberapa waktu lalu dilakukan. Tanaman terung sebagai batang bawah dan pucuk tomat untuk sambungan atasnya. Hasilnya satu tanaman yang berbuah dua macam, tomat sekaligus terong hijau.

Sebagaimana telah diketahui tomat dan terung masih berada dalam satu keluarga sehingga mudah untuk disambungkan. Termasuk juga tanaman rimbang yang juga sering dikombinasi dengan dua tanaman di atas. Tanaman lain yang bisa dicoba sambung untuk kombinasi buah sayuran ini adalah tanaman cabe dan juga tanaman buah ciplukan.

Buah Ganda
Tanaman yang disambung pucuk setelah tinggi dan punya cabang ini disambung saat tanaman terung sudah mulai berbunga. Meski sudah berkali-kali muncul bunga terongnya namun tidak ada yang jadi buah. Kemungkinan karena tanaman ini terlalu lama berada di tempat yang teduh untuk proses sambungan. Justru pucuk tomat yang disambungkan setelah hidup langsung mengeluarkan bunga yang beberapa telah menjadi buah.

Proses sambung pucuk dapat dibaca di artikel sebelumnya. Cara membuat buah kombinasi terong-tomat.

Pada proses sambung terung-tomat lain yang lebih dulu dilakukan hanya menghasilkan buah tomat saja tanpa terung. Prosesnya dapat anda baca di Sambung pucuk terung dengan tomat.

tomat-sambung-terong-kombinasi

Contoh Buah terong dan tomat dalam satu pohon, hasil sambung pucuk.

Dua cabang utama sama-sama dapat tumbuh dengan baik. Sayang sebagian daunnya pada berlubang dipatokin sama ayam.

Kurang produktif
Tanaman yang ditaruh dalam pot cukup besar ini, 40 cm, tumbuh cukup subur dengan ukuran diameter  batang termasuk besar namun sayang kurang produktif. Media yang digunakan seperti biasa, tanah campur pupuk kandang dari kotoran kambing.

Dibandingkan tanaman terung ungu yang hanya dalam polibag kecil malahan dapat menghasilkan 3-4 buah terung. Sementara tanaman ini baru muncul satu buah saja, itupun perlu menunggu agak lama. Bunga terung sebagian masih belum mekar, mudah-mudahan saja pada jadi buah. Tomat yang disambungkan juga hanya muncul beberapa biji buah saja.

tabulampot-sambung-pucuk-terong-tomat

Untuk proses produksi untuk tujuan hasil tinggi tentunya tanaman pada contoh praktek ini kurang efisien, sekedar untuk koleksi saja sebagai penambah tanaman hijau di rumah.


Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*