Cara Memasak Daun Pepaya agar Tidak Pahit

Penggunaan tanah liat untuk menghilangkan rasa pahit daun dan bunga pepaya yang dimasak. Daun pepaya baik mentahnya ataupun setelah direbus memang terasa pahit. Namun ada cara merebus daun pepaya biar hilang rasa pahitnya. Terlepas dari kemungkinan berkurangnya khasiat dari daun pepaya yang kehilangan rasa pahitnya, tips berikut bisa dicoba, jika ingin yang pahit tentunya sekalian minum saja jamu dari daun pepaya.

Tanah liat selain sebagai bahan pembuatan gerabah atau aneka kerajinan ternyata dapat digunakan untuk menghilangkan rasa pahit pada daun pepaya. Tanah liat juga banyak dijual di pasar biasanya dikepal-kepal membentuk lempengan kering. Harganyapun cukup murah.

Cara penggunaan cukup mudah, cukup dengan merebus daun pepaya atau bunga pepaya yang akan disayur dengan air yang dicampur dengan tanah liat. Tentunya setelah masak, rebusan pepaya kembali dibilas dengan air agar bersih dari sisa-sisa tanah liatnya.

tanah-liat-lempengan

Agar warna daun pepaya tetap kehijauan, caranya dengan memisahkan daun pepaya yang masih muda dan yang agak tua. Masukkan daun pepaya yang agak tua terlebih dahulu, beberapa saat kemudian baru dimasukkan daun pepaya yang masih muda, dengan cara ini daun pepaya tetap berwarna kehijauan dan lagi jangan terlalu lama direbusnya.

Demikian cara merebus daun pepaya agar tidak pahit dengan menggunakan tanah liat. Selain tanah liat bisa juga diaplikasikan penggunaan garam, batu-bata atau pencampuran dengan beberapa sayaran jenis lain sekedar untuk mengurangi rasa pahit daun pepaya.


Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*